Daftar Isi
Beragam variam Anime Jepang saat ini disukai hampir di seluruh penjuru dunia. Selain penggambaran karakter yang gamblang oleh animator, kartun yang biasa disebut anime juga penuh dengan cerita yang menarik. Berkonsep semakin besar jumlah penggemar, semakin banyak pula jenis animasi yang dikembangkan oleh para animator. Kali ini mimin akan membahas tentang anime dan beragam macam genre anime jepang.
Siapa tidak kenal dengan anime di masa sekarang ini, berbagai anime tersebar dengan popularitas yang sangat signifikan belakangan ini. Kata Anime merupakan istilah yang diangkat dari negeri Jepang dan berasal dari kata dalam bahasa Inggris yakni animation. Bila diterjemahkan ke bahasa Indonesia, kata tersebut disebut dengan animasi.
Artian Kata animasi berdasarkan Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) berarti film yang berbentuk rangkaian gambar atau sketsa satu dengan yang lain dengan sedikit berbeda sehingga ketika diputar tampak bergerak layaknya film nyata di layar kaca.
Literasi anime jepang muncul dari Negeri Sakura dengan berbagai film gambar bergerak dengan beragam cerita yang menarik untuk segala umur. Dalam dunia Anime khususnya dari Jepang memiliki warna khas yang unik, dimana para tokoh atau karakternya digambarkan dengan rambut berwarna mecing dengan mata yang besar dan bibir yang tipis.
Dapat disimpulkan bahwasannya, anime diartikan sebuah produk animasi dari Jepang yang diproduksi dengan teknik sketsa gambar tangan maupun dengan memanfaatkan teknologi komputer.
Berdasarkan penelitian beberapa ahli gaya hidup Astro Boy merupakan Anime jepang pertama yang dirilis dengan tingkat popularitasnya merambah hingga ke beberapa negara di penjuru dunia.
Anime Jepang Astro Boy termasuk salah satu karya Osamu Tezuka ini dirilis serentak di seluruh dunia sejak tahun 1963-1966. Sebelumnya anime ini muncul melalui manga yang diterbitkan oleh penerbit majalah Weekly Shonen dari tahun 1963-1966 di Jepang. Kisah Anime Astro Boy adalah robot laki-laki kecil yang suka membantu manusia, meskipun banyak orang membencinya karena dia adalah robot android. Sedangkan untuk Indonesia, Anime Astro Boy populer sekitaran akhir tahun 1990 hingga tahun 2000an.
Negara Jepang, mulai dari usia muda hingga dewasa, warganya memiliki antusiasiasme tinggi terhadap kegiatan menonton anime dan baca manga. Bahkan, mereka mempercayai bahwa anime itu menjadi bagian perwakilan dari realita kehidupan mereka.
Karena tingkat kepopularitasan penggemar Anime Jepang sangat tinggi, saat ini industri anime dan manga dapat menjadi bisnis startup yang menggiurkan. Namun, di sisi lain, banyak yang memanfaatkannya untuk melakukan kejahatan psikologi demi egoisme si pelaku. Seiring dengan perkembangan teknologi yang semakin canggih, kualitas anime jepang pun kian berkembang. Teknologi visual 3D, grapik komputer, dsb, membuat produksi anime makin mudah dan cepat untuk setiap perilisannya.
Salah satu cara menggambar anime jepang secara digital adalah memanfaatkan aplikasi CorelDRAW dan Adobe Illustrator yang dapat kamu pelajari pada ebook yang tersebar di peramban terkenal.
Kualitas visualisasi gambar dalam daftar anime jepang saat ini juga kian jauh meningkat karena lebih proporsionil dengan pewarnaan nya jauh lebih tajam dan halus dipandang. Namun, tak luput dari segi pro dan kontra yang berpendapat bahwa seni artistik anime jepang di masa sekarang jauh lebih rendah dibanding anime pada masa dahulu berdasar pengamatan praktisi sketsa ilustrator terkemuka.
Kepopuleran anime jepang tak pelak layaknya boyband K-pop, hal ini dapat diraih berkat dukungan para fans/penggemar yang fanatik akan produk anime jepang. Bahkan, banyak juga dari mereka yang kecanduan menonton anime jepang, hingga menjadikan salah satu aktifitas wajib mereka. Karena tinggi-nya tingkat popularitas tersebut, daftar Anime jepang pun dikategorikan ke dalam beberapa tingkatan berdasarkan level kegemaran dari kisah anime itu sendiri. Berikut adalah delapan daftar jenis genre anime tersebut berdasarkan penggemarnya:
Tingkatan Newbie ini merupakan level fans anime paling dasar dan normal dalam kalangan fans Anime jepang. Para newbie biasanya sebatas mengetahui tentang judul maupun kisah anim – anim tertentu saja. Biasanya mereka mengetahui dari acara TV atau membaca manga/komik tanpa mendalami lebih lanjut inti sari dari kisah setiap anime. Sehingga jika ditanya tentang anime, para newbie ini tampak masih sangat abu-abu atau sedikit canggung.
Tingkat selanjutnya yakni Anime lovers yang dimana termasuk level para fans yang cukup memiliki banyak pengetahuan tentang anime seperti kisah, dan genre anime tersebut. Namun, mereka tidak banyak mengetahui atau fasih atas nama dari setiap tokoh maupun jalan cerita dari anim tersebut.
Pada level otaku ini, biasanya disebut sebagai penggemar setia manga dan anime. Ciri khas Otaku sangat terobsesi dengan manga dan animasi Jepang. Sehingga setiap otaku bahkan tidak sempat bersosialisasi di dunia nyata dan melakukan kegiatan berkumpul atau kongkow. Mereka cenderung lebih suka mengurung diri di rumah dan memastikan jadwal tontonan anime favorit mereka tidak terlewat.
Selanjutnya level anime otamega ini merupakan tingkatan lebih ekstrem dari level fans otaku terutama dalam persoalan sosialita. Kerap kali mata para penggemar di level Otamega ini cenderung rusak akibat terlalu banyak menonton anime. Hal inilah sebagai alasan utama para penggemar dengan level otamega ini mayoritas berkacamata tebal. Dalam lingkup kehidupan sosial pun tak kalah dengan penggiat Otaku dimana cenderung memiliki sifat introvert.
Pada level Nijikon ini para fans daftar anime jepang sebenarnya tidak terlalu menyukai anime secara harafiah. Mereka lebih terobsesi dengan tokor karakter utama anime atau manga yang di gandrungi-nya. Terbukti dengam kebiasaan unik dari seorang fans berlevel nijikon, dimana fans dengan level nijikon akan selalu menirukan gaya dari salah satu karakter anime favoritnya atau berpura-pura menjadi karakter anime.
Selanjutnya level Fans anime pada tingkatan Hikikomori memiliki kebiasaan lebih parah lagi dalam kehidupan sosial sehari hari-nya. Para Hikikomori cenderung menghabiskan waktu dalam 1 hari, 80% kebanyakan untuk membaca manga, bermain game bertema anime, serta menonton anime favorit mereka. Level Fans pada tingkatan hikikomori ini biasanya lebih memilih menyukai anime daripada berjumpa dengan teman-temannya.
Seorang weeaboo atau sering juga disebut wibu tidak hanya menyukai anime. Mereka cenderung juga menyukai tempat asal animasi tersebut. Ya, para Wibu ini memiliki kecenderungan untuk bergaya dan bersikap seperti orang Jepang dengan latar anime favoritnya.
Penggemar anime pada level Wapanese ini memiliki kecanduan paling akut terhadap anime jepang. Seorang penggemar pada tingkatan ini memiliki obsesi yang sangat besar terhadap kebudayaan negri Jepang. Perbedaan dengan para weeaboo, tingkat wapanesee ini sering memiliki pengalaman delusi, seperti keinginan menikahi tokoh karakter anime tercinta-nya.
Tersebar kabar belakangan ini, Mesin pencari Google telah mencatat, terdapat 35 negara dunia yang memiliki nilai pencarian keyword daftar anime paling banyak. Pada Peringkat pertama negara dengan pencarian anime jepang terbanyak di Google ialah Filipina, menyusul Nikaragua, Myanmar, Mongolia, Bolivia, Cambodia, dan Myanmar.
Sedangkan Nusantara Indonesia berada di peringkat 8, tiga tingkat lebih atas berbanding Malaysia yang menduduki peringkat pencarian anime jepang dengan nomor 11. Sementara peringkat tiga terkecil terdapat negara Romania, Selandia Baru, dan Bangladesh.
Salah satu yang menjadi daya tarik anime jepang adalah tersedianya berbagai macam genre dengan cerita yang ringan hingga kompleks. Sehingga para penggemar anime jepang tak cepat kunjung rasa bosan. Sehingga dapat memilih daftar anime jepang terbaik yang sesuai dengan kesukaannya.
Sampai kini tanpa sadar banyak daftar anime jepang dengan genre yang berbeda-beda, di sini kita akan membahas pengelompokan jenis Anime Jepang berdasarkan Genre-nya. Simakn daftar berikut ini dalam pembagian genre anime jepang berdasarkan segmentasi usia dan jenis kelamin penggemar:
Segmen Anime Shoujo adalah kata dalam bahasa Kanji dengar artian anak perempuan. Ya, genre anime shoujo ini memang dibuat bagi para remaja perempuan. Mayoritas fans anime beranggapan bahwa genre anime Shoujo ini identik dengan kisah percintaan, romantisme dan tokoh utamanya perempuan, walau terkadang tidak demikian.
Faktanya, tak semua anime jepang yang mengangkat kisah anim romansa termasuk dalam genre Shoujo ini. Karena tokoh utama dalam anime genre shoujo tak selalu dominan perempuan. Contoh daftar anime genre shoujo adalah Natsume Yuujinchou, Akatsuki no Yona, dan Ao Haru Ride.
Konseptual Anime genre shoujo ini identik menggambarkan remaja perempuan dan berkatian dengan fashionable yang dapat kamu pelajari dalam buku Fashion Manga Shoujo melalui berbagai tahapan yang memudahkan untuk kamu sebagai pemula.
Kebalikan dari genre Segmen Anime shoujo, genre daftar anime Shounen ini diproduksi untuk para remaja laki-laki pada kelompok umur 12—18 tahun. Artik kata Shounen berasal dari negeri Sakura yang diambil dari bahasa Kanji memiliki artian anak laki-laki.
Dibandingkan genre anime yang lain shounen adalah yang paling populer. Meskipun ditujukan bagi para kaum remaja laki-laki, namun terdapat banyak juga remaja perempuan yang menggemari anime genre Shounen ini. Contoh daftar anime genre shounen adalah Naruto, Boku no Hero Academia, juga One Piece.
Sobat Openers juga dapat mempalajari berbagai tips dan trik dalam menggambar shounen baik secara manual maupun digital yang secara ringkas dijelaskan pada buku Shonen Manga oleh Kamikaze Factory Studio.
Untuk segmen anime Josei ini level kelanjutan dari shoujo. Segment shoujo dilantunkan untuk para remaja perempuan, sedangkan Anime Josei lebih ditujukan bagi kaum wanita dewasa, tentunya dalam kelompok umur dewasa awal hingga dewasa akhir, yaitu pada kelompok berusia umuran 18 s/d 50 tahun.
Hal ini berdasarkan segmentasi para peminatnya, anime josei memang kerap kali menampilkan kisah romantisme realita. Dalam konsep alur cerita anime josei yang dibangun jauh lebih dewasa dibanding dengan shoujo. Contoh daftar anime genre josei adalah Chihayafuru, Nodame Cantabile, dan Hachimitsu to Clover.
Segmentasi Anime Seinen merupakan tingkat dasar kebalikan dari genre anime josei. Jika anime josei ditujukan kepada kawum wanita dewasa, genre Seinen menyediakan anime untuk kaum laki-laki dewasa dengan rentang umur yang sama, yaitu 18—50 tahun. Satu level di atas shounen, anime Seinen ini menampilkan tema yang lebih kompleksibel dengan alur cerita yang lebih berat untuk di cerna.
Anime seinen juga kerap memperlihatkan adegan-adegan dewasa demi fans servisme yang tak layak dikonsumsi para remaja di bawah usia 18 tahun. Contoh daftar anime genre seinen diantaranya adalah Kiseiju, Tokyo Ghoul, dan Boku dake ga Inai Machi.
Dalam literasi harfiah, harem memiliki cerita dengan seorang pria sebagai protagonis, dikelilingi oleh banyak wanita. Dalam anime bertipe harem ini, dimana kerap miliki konsep cerita karakter utama wanita menyukai pria.
Genre harem banyak digemari oleh peggemar anime lelaki karena di dalamnya banyak ditampilkan karakter wanita-wanita cantik. Biasanya para fans tersebut menempatkan dirinya sebagai tokoh utama tersebut. Contoh daftar anime genre Harem adalah Boku ha Tomodachi ga Sukunai, Nisekoi, dan The World God Only Knows.
Sesuai namanya, genre anime Harem Reverse ini merupakan kebalikan dari harem. Tokoh utama wanita yang dikelilingi dan dicintai banyak pria merupakan inti cerita dari anim genre harem reverse ini.
Kategori Anime Harem Reverse ini biasanya merupakan adaptasi dari otome game populer dengan judul yang sama. Contoh daftar anime genre harem reverse adalah Watashi ga Motete Dousunda, Uta no Prince-sama, dan Hakuoki.
Anime Genre Shoujo-ai sering menampilkan kisah percintaan sesama jenis antara perempuan dengan perempuan. Genre shoujo-ai ini sebelumnya viral dengan sebutan yuri.
Namun, saat ini sebutan ini yuri hanya dipakai untuk cerita percintaan dengan adegan intim yang vulgar. Beberapa contoh daftar anime genre shoujo-ai adalah Sakura Trick, Bloom Into You, dan Citrus.
Berkebalikan dengan shoujo-ai, shounen-ai menampilkan percintaan sesama laki-laki. Daftar anime genre shounen-ai viral dengan sebutan boys love (BL). Memiliki kesamaan seperti pada genre Shoujo-ai, shounen-ai juga sebelumnya memiliki sebutan lain yang populer di kalangan penggemar anime Jepang, yaitu Yaoi.
Namun, saat ini istilah yaoi hanya dipakai untuk konsep anime dengan kisah percintaan sesama lelaki dengan adegan seksual yang terlalu eksplisit. Beberapa daftar anime ber-genre shounen-ai adalah Given, Sekaiichi Hatsukoi, dan Hitorijime My Hero.
Kategori anime Seksualitas menjadi golongan tersendiri yang ditampilkan pada anime genre ecchi ini. Semisal, wanita berbusana minim atau dengan hanya menggunakan pakaian dalam saja. Oleh sebab itulah, kumpulan jenis daftar anime genre Ecchi ini tidak cocok dikonsumsi oleh remaja di bawah 18 tahun.
Adapun Genre ecchi ini juga banyak terdapat genre anime lain, seperti, seinen dan harem yang memang menjadi konsumsi pria dewasa. Contoh daftar anime genre ecchi adalah Prison School, To Love-Ru, dan Highschool DxD.
Selain pembagian segmentasi berdasarkan audience di atas tersebut, genre daftar anime juga dapat dipilah berdasar tema yang diangkat layaknya sebuah movie orang nyata. Berikut adalah beberapa contoh dari daftar Anime Berdasarkan Alur Cerita atau Tema Anime tersebutnya:
Kisah cerita yang ditampilkan dalam genre anime Aksi berhubungan dengan perkelahian baik menggunakan senjata maupun martial arts combat. Berikut 8 judul daftar anime aksi ini diantaranya:
Jenis Daftar Anime Genre petualangan cenderung menceritakan tentang kisah perjalanan dan petualangan para tokoh kartun untuk menyelesaikan misi atau meraih ambisi tertentu seperti balas dendam atau pencarian sesuatu.
Anime One Piece termasuk salah satu contoh dalam daftar anime petualangan yang banyak digemari di penjuru dunia hingga kini. Kepopuleran Anime One Piece sangat mendunia hingga tiket nonton Live Action nya terjual hingga 500milyar rupiah.
Sedangkan contoh 6 daftar anime genre petualangan lainnya diantaranya:
Anime Mecha mengangkat tema tentang mesin atau dunia robot dan biasanya diiringi dengan genre action dan sci-fi. Mayoritas Anime mecha mengisahkan para tokoh ahli mengoperasikan atau berteman dengan robot-robot raksasa atau kecil. Anime OVA Gundam adalah anime genre mecha yang tingkat kepopulerannya dalam daftar Anime terbaik pertama yang sukses mendunia. Untuk rekomendasi sobat openers berikut 10 daftar anime mecha diantaranya seperti:
Daftar Anime genre Cars ini memiliki suatu fokus mengangkat tema tentang balapan mobil. Generasi milenial yang lahir pada tahun 1980—1990-an pastilah tak asing dengan anime balap tamiya Yonkuro cs yang ditampilkan di serial anime Dash Emperor. Terdapat 7 contoh judul daftar anime genre cars lainnya seperti:
Genre anime berunsur drama menyajikan cerita kisah seputaran kehidupan dengan situasi kompleks, emosional dan penuh konflik batin. Adapun sebagai berikut terdapat 8 daftar anime Drama yang paling di rekomendasikan diantaranya:
Tsuki Ga Kirei
Banyak tersebar untuk anime bergender Fantasi ini, dimana menampilkan kisah-kisah imajinatif di luar nalar yang tidak kita jumpai dalam dunia nyata. Namun, justru hal tersebut yang membuat kecanduan akan anime genre fantasi dan sangat menarik banyak penggemar. Berikut 7 daftar anime fantasi yang terbaik antara lain:
Selanjutnya genre School Life, dimana cenderung mengambil setting dan latar belakang sekolah ataupun kampus. Ciri khas dari anime school of life yakni konsep cerita-pun mengangkat tentang kehidupan di sekolah, misalnya, konflik antar siswa siswi maupun siswa dengan gurunya. Adapun 9 Judul Daftar anime school of life seperti berikut:
Anime Genre slice of life identik menampilkan kisah sehari-hari yang umum terjadi dalam kehidupan manusia di Jepang. Di dalamnya juga terkandung kuat dan sarat akan nilai-nilai kehidupan seoang manusia akan tetapi disampaikan secara ringan. Adapun contoh 10 daftar anime genre Slice of Life ini adalah:
Sebagai simbol dari negeri Sakura dan kearifan lokal dengan mengangkat nilai budaya dalam negerinya yang mengakar kuat, tentu saja Jepang tak terlewatkan dalam menyajikan kisah samurai dalam bentuk anime. Gelar Samurai di Negeri Sakura ini merupakan prajurit elit yang berasal dari kalangan bangsawan.
Biasanya Anime genre Samurai ini tidak hanya berkisah tentang sang tokoh utama yang merupakan seorang samurai, namun disanding dengan menyajikan bagaimana kehidupan di Jepang pada era samurai tersebut.
Anime Samurai-X adalah salah satu contoh anime genre Samurai yang cukup populer hingga diangkat menjadi Live-Action dengan beberapa sequel yang booming. Contoh 8 daftar anime Samurai lain diantaranya:
Genre anime berikutnya yakni anime historical yang cukup populer dengan mengangkat tema utamanya sejarah dunia. Kisah yang kerap kali disajikan pada genre anime Historical ini biasanya ber-setting masa lalu atau penggambarannya menggunakan alur flashback atau kilas balik. Daftar 10 contoh anime dengan tema historical yakni:
Anime Genre Fiksi ilmiah atau science fiction adalah tema yang juga banyak diangkat dalam anime jepang. Kisah imajinatif di dalamnya tertuang tentang bagaimana pengaruh ilmu pengetahuan dan teknologi terhadap kehidupan para tokoh anime tersebut.
Doraemon termasuk ke dalam salah satu anime genre Fiksi Ilmiah dengan kepopuleran-nya mendunia. Selain itu, 12 daftar anime fiksi ilmiah lainnya antara lain:
Banyak film dan serial anime mengeksplorasi banyak subjek seperti polisi, militer, dan olahraga. Salah satu genre film anime yang populer adalah anime olahraga. Antara lain Kapten Tsubasa dan Slam Dunk adalah dua contoh dari anime sports. Tema populer lainnya yang dieksplorasi dalam anime termasuk polisi dan militer di Fullmetal Alchemist Brotherhood dan Psycho-Pass.
Banyak anime yang bertemakan seni bela diri atau musik. Berikut sedert contoh daftar anime terbaik adalah Dragon Ball, Inuyasha, Naruto dan K-On. Musik juga merupakan tema populer di banyak acara, termasuk Fuuka, K-On dan Kpop.
Rangkaian informasi ini diharapkan dapat menjadi panduan dalam memilih daftar anime Jepang yang akan ditonton. Perlu diketahui, bahwasan-nya seluruh cerita dalam anime jepang hanyalah imajinasi penonton. Diharapkan jangan terlalu larut di dalamnya dan jangan biarkan menjadi nyata dan menghiraukan kehidupan sosial sobat openers.